Review Samsung Galaxy M20 dan M10
Setelah mendapat tekanan yang begitu hebat dari deretan vendor asal China, Samsung akhirnya menyerang balik.Senjata yang digunakan Samsung untuk menyerang balik adalah dengan mengeluarkan Galaxy M20 dan Galaxy M10 yang ternyata cukup membuat kejutan.Kedua smartphone tersebut dihadirkan khusus untuk para kaum milenial, dimana spek yang diusung Galaxy M20 dan Galaxy M10 ini lumayan dikelasnya terlebih lagi dipadukan dengan desainnya yang sangat menarik.
Ditambah lagi kekuatan yang dimiliki brand Samsung, sehingga bisa dipastikan Galaxy M20 dan Galaxy M10 memiliki potensi tinggi untuk bisa sukses dipasaran. Kedua smartphone tersebut memang perlu dihadirkan karena diindikasikan Samsung merasa kewalahan. Di India, pangsa pasar Samsung telah disalip oleh brand smartphone yang lainnya seperti Xiaomi, Oppo, Vivo, dan yang lainnya. Tren tersebut pastinya tidak boleh dibiarkan untuk menyebar luas.
Lalu spesifikasi yang bagaimana yang ada didalam Galaxy M20 dan M10 sebagai kekuatannya untuk melawan para pesaingnya?
-
Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy M20
Galaxy M20 hadir dengan layar berukuran 6,3 inch dengan resolusi Full HD+, Infinity V dan juga aspek rasio 90 %. Untuk dapur pacunya menggunakan Exynos 7904. Disertakan juga kamera belakang ganda, dimana masing masingnya 13 MP dengan aperture f/1.9 dan 5 MP dengan aperture f/2.2 serta adanya ultra wide angle 120 derajat. Kamera depan yang membekalinya 8 MP dengan aperture f/2.0.
Para pengguna bisa membuat foto portrait lebih terang dengan menggunakan Galaxy M20 karena adanya fitur In-Display Flash.Dan yang lebih menarik dari smartphone ini adalah dilengkapi Fingerprint dan Face Unlock. Untuk harga Samsung M20 murah yaitu untuk RAM 3 GB dibandrol dengan harga Rp. 2,172 juta sedangkan untuk RAM 4 GB dibandrol dengan harga Rp. 2,567 juta.
-
Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy M10
Layar yang dimiliki Galaxy M10 berukuran 6,22 inch dengan resolusi HD+. Pada bagian atas smartphone tersebut adanya notch dari Samsung yang disebut dengan istilah Infinity V. Smartphone tersebut ditenagai oleh Exynos 7870, dimana prosesor ini juga digunakan oleh Galaxy J6 dan J7. Didalam Galaxy M10 ini disertakan juga adanya dukungan 4G Volte, dual SIM, port jack Audio 3,5 mm, Bluetooth dan WiFi. Tetapi Galaxy M10 tidak dibekali fingerprint, dan sebagai ganti untuk fitur keamanan dihadirkannya Face Unlock.
Dimana kamera gandanya itu akan ditempatkan pada bagian belakangnya. Kamera utama yang ada didalam Galaxy M10 berukuran 13 MP.Sedangkan kamera kedua yang ada pada smartphone tersebut menggunakan lensa ultra wide 120 derajat dengan ukuran 5 MP.Sedangkan untuk kebutuhan selfi adanya kamera 5 MP.Untuk harga Samsung Galaxy M10 dengan RAM 2 GB dibandrol dengan harga Rp. 1,579 juta, sedangkan untuk Galaxy M10 dengan RAM 3 GB dibandrol dengan harga Rp. 1,777 juta.
Itulah spesifikasi mumpuni yang dimiliki Samsung Galaxy M20 dan M10 untuk melawan pesaingnya. Untuk mendapatkan salah satu tipe dari kedua smartphone tersebut, sebaiknya kamu membelinya secara online diblibli. Blibli akan menawarkan kepuasaan berbelanja yang memuaskan bagi para konsumennya. Blibli tidak akan memungut biaya pengiriman barang atau gratis sehingga pastinya kamu akan sangat diuntungkan. Selain itu juga kamu akan dimudahkan didalam masalah transaksi pembayaran karena adanya 3 pilihan pembayaran seperti menggunakan kartu kredit, transfer melalui Bank, dan transfer melalui ATM.
Komentar